Masih Worth It Lah, Ini Harga HP iPhone 13 Mini Bekas, Info Lengkap dengan Spesifikasi

- 26 Desember 2023, 07:26 WIB
Informasi tentang harga HP iPhone 13 mini bekas terbaru, masih worth it lah... keren ini HP!
Informasi tentang harga HP iPhone 13 mini bekas terbaru, masih worth it lah... keren ini HP! /nandaibengkulu

NANDAI - Setelah resmi diluncurkan secara global pada September 2021, sepertinya membeli HP iPhone 13 mini masih layak dilakukan. Produk Apple satu ini memiliki keunggulan, ditambah dengan harga HP iPhone 13 Mini yang juga cukup miring sehingga HP ini masih worth it lah untuk dibeli dan digunakan sehari-hari. 

Harga HP iPhone 13 Mini jika dibandingkan dengan seri iPhone 13 reguler, harganya jauh lebih terjangkau. Penasaran dengan harganya? Simak ulasan kami berikut ini lengkap dengan spesifikasi iPhone 13 Mini. 

Baca Juga: Tak Banyak yang Tahu, Ini 6 Fitur Tersembunyi iPhone

Desain iPhone 13 Mini

iPhone 13 tergolong compact. HP ini memiliki ukuran 131.5 x 64.2 x 7.7 mm dengan berat 141 gram. Ukurannya sedikit lebih tebal dan berat jika dibandingkan iPhone 12 mini pendahulunya. 

Namun saat perilisannya di tahun 2021 lalu, iPhone seri ini tetap menjadi salah satu ponsel yang paling ringan. Dengan ukuran yang kecil, jadi pengguna dapat dengan mudah menggenggam dengan menggunakan satu tangan atau memasukkannya ke saku pakaian.

Desainnya sekilas terlihat sangat mirip dengan iPhone 12 Mini. Namun ada perbedaan sedikit dari sisi notch di bagian layar yang lebih kecil, serta lensa sistem kamera ganda pada bagian belakang yang disusun secara diagonal.

Baca Juga: Ini Harga HP iPhone 12 Pro Max Bekas yang Masih Oke

Meski memiliki desain yang compact dan ringan, ponsel ini tetap mempunyai build quality yang cukup baik. Pada bagian depan, ponsel ini sudah menggunakan bahan bermaterial Ceramic Shield hasil penggabungan antara Corning dan di pada bagian belakang bodinya menggunakan bahan bermaterial Corning made glass. Sedangkan pada framenya ponsel ini menggunakan bahan bermaterial aluminium.

Pada Bagian depan serta belakangnya ponsel ini sudah menggunakan lapisan oleophobic yang membuat permukaan jadi tidak mudah kotor dan lebih mudah untuk dibersihkan.

iPhone 13 mini tersedia dalam beberapa pilihan warna, red, starlight, midnight, biru, pink serta hijau. Kamu bisa memilihnya sesuai warna favoritmu.

Baca Juga: PROMO AKHIR TAHUN! Ini Harga iPhone 13 Pro Max Jelang Natal dan Tahun Baru, INFO Lengkap dengan Spesifikasi!

Tahan Air

iPhone mini ini sudah tersertifikasi IP68 dengan standar IEC sehingga tahan di kedalaman air, maksimal 6 meter selama 30 menit. Namun ponsel ini belum bisa dikatakan sepenuhnya tahan terhadap air ya.

Ketahanannya terhadap cipratan, air dan debu belum permanen. Sedangkan daya tahannya bahkan bisa berkurang akibat pemakaian sehari-hari.

Ukuran Layar

Smartphone ini hadir dengan ukuran layar 5,4 inci. Sedikit lebih kecil jika dibandingkan iPhone 13 versi standar yang berukuran 6,1 inci.

Baca Juga: Ini Fungsi Fitur Dynamic Island di iPhone 14 Pro dan Max

Layarnya memang tidak ada peningkatan signifikan jika dibanding dari pendahulunya. Namun kualitas yang ditampilkan masih memukau berciri khas iPhone.

Seri ini sudah dibekali dengan layar Super Retina XDR OLED yang beresolusi 1080 x 2340 pixsel dan pada Bagian display tampilannya terlihat tajam serta jernih.

Layarnya juga sudah memiliki sertifikasi HDR10 dan Dolby Vision sehingga warna yang ditampilan terlihat lebih kaya dengan rentang dinamis yang sangat luas. Pengalaman menikmati konten multimedia di perangkat ini juga terasa lebih nyaman dibanding smartphone standar.

Baca Juga: Penasaran dengan Harga HP iPhone 14 Pro Max Menjelang Natal dan Tahun Baru? Ini Harga dan Spesifikasi Lengkap

Namun, pada layar Super Retina XDR masih menggunakan refresh rate 60Hz. Seri ini tidak mengandalkan mode 120Hz ProMotion seperti yang ada di iPhone seri 13 pro dan Pro Max. Dengan begitu, pergerakan visual di layarnya mungkin akan terasa tidak semulus versi 13 Pro dan Pro Max.

RAM iPhone 13 Mini

iPhone 13 mini menggunakan RAM 4GB dengan pilihan kapasitas memori internal 128 GB, 256GB, dan paling besar 512 GB. Namun sayangnya untuk seri iPhone ini, tidak tersedia untuk pilihan memori internal 1 TB.

Spesifikasi iPhone 13 mini masih tidak dilengkapi dengan slot memori eksternal. Jadi anda tidak bisa memperluas kapasitas penyimpanannya tersebut.

Baca Juga: INFO TERBARU! Ini Harga Hp iPhone 11, Tahan Air Hingga Kedalaman 2 Meter Selama 30 Menit

Chipset yang Digunakan

iPhone 13 mini menggunakan chipset Apple A15 Bionic yang lebih powerful jika dibandingkan pendahulunya. Chip A15 Bionic tersebut dibekali dengan CPU Hexa Core dengan dua inti yang performanya tinggi, yaitu Avalanche. Bukan hanya itu, chipset A15 Bionic juga memiliki inti hemat daya yakni Blizzard.

Menurut Apple, performa chip A15 Bionic tersebut lebih cepat 50% jika dibandingkan dengan para kompetitornya. Dengan kandungan 15 miliar transistor dan neural engine, ponsel ini mampu melakukan pengoperasian sebanyak 15,8 triliun per detiknya.

iPhone 13 mini sudah dibekali dengan dapur pacunya Apple GPU 4-core. jika dibandingkan seri iPhone 13 lainnya terasa kurang optimal. Namun, Apple mengklaim bahwa spesifikasi tersebut masih memberikan kinerja 15% lebih baik dari pada GPU di iPhone 12.

Baca Juga: Terbaru, Ini Dia Harga HP iPhone Menjelang Natal dan Tahun Baru 2024

Untuk skor benchmark, seri ini punya skor AnTuTu di kisaran 786 ribuan. Lebih unggul jika dibandingkan dengan ponsel seperti Xiaomi Mi 11 Ultra.

Sementara itu, dalam pengujian GeekBench yang dilakukan GSMArena menunjukkan bahwa seri ini punya skor 4681 untuk GeekBench 5 multi core, dan 1735 untuk GeekBench 5 single core. Skor tersebut mengungguli seri terdahulunya yaitu iPhone 12 mini, dan HP flagship seperti Samsung S21 5G.

Dengan performa yang dimilikinya, iPhone 13 mini bisa diandalkan untuk pemakaian multitasking sehari-hari. ponsel ini juga bisa dipakai mengedit video maupun menangani berbagai judul game dengan mulus sambil tetap menjaga suhu perangkat agar tidak cepat panas.

Baca Juga: Rilis Tahun Depan, Intip Spesifikasi dan Harga HP iPhone 16 Series

Sistem Operasi

Smartphone ini menjalankan iOS 15 saat pertama kali dirilis. Dengan Versi sistem operasi tersebut mampu menghadirkan peningkatan pada Facetime dan Message, manajemen notifikasi, dan browser yang mendukung ekstensi. Aplikasi Photo juga sekarang bisa membaca dan memungkinkan anda menyalin teks secara real-time.

Resolusi Kamera

Ponsel dibekali dengan sistem kamera ganda dengan konfigurasi kamera utama 12 MP (f/1.6, 26mm) serta kamera ultra wide 12 MP (f/2.4, 120°, 13mm). Sementara untuk kamera depannya beresolusi 12 MP (f/2.2, 23mm).

Baca Juga: Ini Spesifikasi Lengkap iPhone 15, Cek Harga Disini

Kapasitas Baterai

Apple meningkatkan spesifikasi baterai pada ponsel ini menjadi 2438 mAh. Memang ukurannya masih lebih kecil jika dibandingkan seri iPhone 13 lainnya. Namun daya tahan baterai li-ion 2438 mAh tersebut sudah jauh lebih baik jika dibandingkan iPhone 12 mini.

Dalam pengujian yang telah dilakukan GSMArena, ponsel ini bisa tahan sekitar 13 jam 34 menit saat digunakan untuk video playback. Sementara itu, jika diuji untuk penggunaan browsing internet terus menerus, daya tahan baterai bisa mencapai 13 jam 12 menit.

Baca Juga: Tak Banyak yang Tahu, Ini 6 Fitur Tersembunyi iPhone

Kelebihan iPhone 13 mini

  • Memiliki bodi yang compact dan ringan
  • Dengan Kualitas layar yang jernih dan tajam
  • Performa chipset cukup ngebut
  • Build quality tangguh dengan berbahan material ceramic shield
  • Dengan Kemampuan kamera yang memukau untuk foto maupun perekaman video 4K
  • Sudah Dibekali sensor biometric pengenal wajah dengan mode malam
  • Sudah mendukung jaringan 5G
  • Punya stereo speaker

Baca Juga: Ini Harga HP iPhone 12 Pro Max Bekas yang Masih Oke

Harga HP iPhone 13 Mini

  • iPhone 13 Mini 128 GB: Rp 9.500.000 
  • iPhone 13 Mini 256 GB: Rp 10.500.000 
  • iPhone 13 Mini 512 GB: Rp 12.000.000

***

Editor: Ramadiandri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah