Spesifikasi Lengkap, Keunggulan dan Harga HP iPhone 15 Pro Titanium Tahun 2024

- 3 Januari 2024, 10:15 WIB
Harga HP iPhone 15 Pro Titanium
Harga HP iPhone 15 Pro Titanium /

Performa iPhone 15 Pro tergolong bertenaga berkat chip A17 Pro dengan fabrikasi 3nm yang digunakan. Chipsetnya disebut-sebut dapat menyaingi chipset lainnya seperti Dimensity 9200 Plus dan A16 Bionic yang juga dikenal ngebut tanpa langging.

Bukan hanya itu, Apple juga membekali spesifikasi seri iPhone ini dengan GPU yang diklaim 20 persen lebih cepat dari versi sebelumnya serta kemampuan ray tracing pada hardware yang empat kali lebih cepat.

Dengan chip A17 Pro tersebut, kinerja iPhone 15 Pro bisa diandalkan untuk berbagai kegiatan. Mulai dari multitasking sehari-hari. Oh ya, dalam peluncurannya, Apple juga mengklaim jika ponsel pintar ini bisa menjalankan berbagai game-game berat seperti Resident Evil Village, Assassin’s hingga Death Stranding.

Baca Juga: Masih Worth It Lah, Ini Harga HP iPhone 13 Mini Bekas, Info Lengkap dengan Spesifikasi

Soal gaming, pada awal perilisannya memang sempat ada rumor soal overheating pada perangkat. Tetapi, keluhan itu sepertinya sudah diatasi dengan adanya update iOS 17.0.3 yang diberikan pada perangkat ini.

Kelebihan iPhone 15 Pro

  • Desain titanium membuatnya lebih ringan dibanding seri pendahulunya
  • Sudah menggunakan port USB typeC
  • Dengan layar lega dengan kualitas tampilan yang cerah dan tajam
  • Sudah memiliki sertifikasi tahan terhadap cipratan air dan debu
  • Kinerja tergolong bertenaga bahkan untuk bermain game berat
  • Kamera sangat bisa diandalkan untuk mengambil foto maupun video
  • Sudah menggunakan stereo speaker dengan suara yang powerful

Baca Juga: Ini Harga HP iPhone 12 Pro Max Bekas yang Masih Oke

Harga iPhone 15 Pro

iPhone 15 Pro di banderol dengan harga yang bervariasi tergantung kapasitas internal yang anda inginkan, harga dimulai dari internal 128Gb Rp 15 juta, 256GB Rp 16,5 juta dan 512GB Rp 22,6 juta serta 1TB Rp 26,4 juta. ***

Halaman:

Editor: Ramadiandri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah