Lagi, Ini HP Android Mirip Iphone! Fiturnya Mirip Dynamic Island

- 25 Januari 2024, 15:26 WIB
realme C67
realme C67 /Nandai Bengkulu

 

NANDAI - Bukan hanya Samsung mirip iPhone. Tapi beberapa desain produk handphone lain juga menyerupai apa yang ada di smartphone merek iPhone. 

Selain Samsung mirip iPhone, kali ini kami akan membahas sebuah fitur baru yang disematkan Realme pada Realme C67 yang berbeda dengan versi atau type Realme lainnya. 

Realme C67 ini menjalankan Realme UI berbasis Android Go bukan Android standar seperti para pendahulunya. Bedanya, lebih ringan. 

Dalam rilisnya, Realme mengklaim ingin memberikan performa mulus saat menggunakan ponsel yang resmi dirilis 2023 lalu.

Realme C67 menawarkan layar yang berukuran 6,72 inch dengan resolusi Full HDplus dengan kecerahan 950 nits. Dengan dukungan refresh rate 90Hz untuk memberikan pengalaman scroll yang mulus.

Ponsel ini disokong Snapdragon 685 yang dipadukan dengan RAM 8 GB. Untuk mendongkrak performanya, diberikan Dynamic RAM hingga 8GB.

Terdapat dua opsi memori internal yang disediakan, 128 dan 256 GB. Baterai berkapasitas 5.000 mAh ditanamkan dalam Realme C67 ini. 

Diberikan dukungan SuperVOOC 33W membuat pengisian 50% cepat yang diklaim hanya membutuhkan waktu 26 menitan saja.

Pada bagian belakangnya terpasang kamera beresolusi 108 MP bersensor ISOCELL HM6 yang diklaim kuat untuk memotret siang atapun malam, bersanding dengan kamera B&W 2 MP. 

Sementara di bagian depan terselip kamera selfie 8 MP. Dengan ketebalan 7,59 mm, Realme C67 disebut ponsel tertipis di kelasnya. 

Nah, desain yang mirip iphone adalah di bagian atas layarnya diberikan fitur Mini Capsule 2.0. Layaknya serupa Dynamic Island di iPhone. Fitur ini berfungsi menampilkan notifikasi musik, cuaca dan acara dengan lebih interaktif.

Realme C67 tersedia hanya dua varian warna, Sunny Oasis dan Black Rock. Harga Realme C67 8+8/128 GB dibanderol Rp 2.599.000 dan Realme C67 8+8/256 GB dijual dengan harga Rp 2.999.000. ***

Editor: Ramadiandri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah