Info Terbaru! Rekrutmen BUMN Bank BRI Sudah Dibuka, Untuk Sarjana S1, Umur Maks 35 Tahun, Ini Syaratnya

- 7 Juni 2024, 11:06 WIB
Info rekrutmen BUMN Bank BRI: ada lowongan kerja untuk sarjana S1, umur maksimal 35 tahun, silakan catat persyaratan dan deadline pendaftaran disini.
Info rekrutmen BUMN Bank BRI: ada lowongan kerja untuk sarjana S1, umur maksimal 35 tahun, silakan catat persyaratan dan deadline pendaftaran disini. /NB

NANDAI - Satu lagi lowongan kerja rekrutmen BUMN Bank BRI yang saat ini dibuka adalah rekrutmen BRILiaN Relationship Manager Program (BRMP) for Small and Medium Business.

Rekrutmen BUMN Bank BRI melalui program BRMP ini dibuka untuk menjaring talenta terbaik dari kalangan sarjana S1 fresh graduate dan S1 dengan pengalaman kerja (experience).

Rekrutmen BUMN Bank BRI kali ini dibuka untuk mengisi jabatan sebagai Relationship Manager Specialist dengan tujuan dapat bersama berkarya membangun negeri bersama BRI.

Baca Juga: Rekrutmen BUMN Bank BRI Regional Malang Terbaru 2024 Sudah Dibuka, Untuk Sarjana S1, Umur 30 Tahun Bisa Daftar

Masih ada waktu untuk mendaftar / melamar, karena periode pendaftaran baru akan ditutup 15 Juni 2024 nanti.

Kualifikasi Kandidat

Ada dua golongan kualifikasi yang ditetapkan, yakni kualifikasi kandidat fresh graduate dan kualifikasi kandidat dengan pengalaman kerja.

Kualifikasi Fresh Graduate

  1. Pendidikan paling rendah sarjana S1 dan memiliki IPK minimal 3.00 dari skala 4.00

  2. Umur paling tinggi 25 tahun (belum ulang tahun ke-26 saat mendaftar)

  3. Mempunyai Surat Izin Mengemudi (SIM) A/C

  4. Siap ditempatkan diseluruh Unit Kerja BRI

Kualifikasi Kandidat Experience

  1. Pendidikan paling rendah sarjana S1 dan memiliki IPK 2.75 (skala 4.00)

  2. Umur paling tinggi 35 tahun (belum berulang tahun ke-36 saat mendaftar)

  3. Berpengalaman di bidang perbankan minimal 2 tahun

  4. Mempunyai Surat Izin Mengemudi (SIM) A/C

  5. Siap ditempatkan di seluruh Unit Kerja BRI

Baca Juga: Bank BRI Buka Lowongan Kerja Terbaru 2024, Untuk Sarjana S1, Maksimal Usia 35 Tahun, Minimal IPK 2.75

Lokasi Penempatan

Saat akan mendaftar peserta disarankan memperhatikan preferensi penempatan pada data diri karena akan menjadi pertimbangan perusahaan dalam menentukan penempatan.

Para pelamar yang dinyatakan lolos, nantinya akan berpeluang ditempatkan di Kantor Pusat PT Bank Rakyat Indonesia di Jakarta Pusat.

Halaman:

Editor: Akhmad Muzayyin Alfikri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah