Berapa Kali Bisa Pinjam KUR Mandiri 2024, Berapa Bunga Pinjaman Dana KUR di Bank Mandiri?

24 April 2024, 08:06 WIB
Berapa kali bisa pinjam KUR Mandiri 2024, Berapa Bunga Pinjaman Dana KUR di Bank Mandiri? Simak selengkapnya di artikel ini /Nandai/NB

NANDAI - Berikut ini adalah informasi mengenai berapa kali bisa pinjam KUR Mandiri 2024 dan berapa bunga pinjaman dana KUR di Bank Mandiri. 

Sebelum membahas lebih jauh tentang dua pertanyaan tersebut, sebaiknya ketahui terlebih dahulu jenis atau kategori pinjaman KUR 2024 di Bank Mandiri atau KUR Mandiri 2024. 

Untuk diketahui, ada sebanyak 5 jenis atau kategori pinjaman KUR Mandiri 2024. 

Baca Juga: Tabel Angsuran KUR Mandiri 2024, Info Lengkap Plafond Maksimal, Bunga Pinjaman dan Syarat KUR Mandiri

Sebanyak 5 kategori pinjaman KUR 2024 di Bank Mandiri itu adalah KUR Super Mikro, KUR Mikro, KUR Kecil, KUR TKI atau KUR PMI dan KUR Khusus. 

Bunga Pinjaman Dana KUR di Bank Mandiri

Selain berbeda dari segi limit maksimal pinjaman yang sudah kita bahas pada artikel sebelumnya, kelima jenis atau kategori pinjaman KUR 2024 di Bank Mandiri itu juga berbeda dari ketentuan suku bunga atau bunga pinjaman. 

Untuk KUR Super Mikro dengan limit maksimal pinjaman 10 juta, bunga pinjamannya di Bank Mandiri adalah 3 persen efektif per tahun. 

Baca Juga: KUR Mandiri Tanpa Jaminan Cuma untuk Maks Pinjaman 100 Juta, Ini Suku Bunga, Tabel Angsuran KUR Mandiri 2024

Pinjaman KUR TKI dan KUR Khusus bunga pinjamannya adalah 6 persen efektif per tahun. 

Sedangkan ketentuan bunga pinjaman KUR Mikro dan KUR Kecil, bisa berubah tergantung dengan berapa kali debitur bersangkutan meminjam dana KUR.

Untuk diketahui pula, KUR Mikro adalah KUR dengan pinjaman di atas Rp 10 juta hingga limit maksimal pinjaman 100 juta. 

Sementara KUR Kecil adalah pinjaman KUR Mandiri 2024 dengan limit pinjaman di atas Rp 100 juta hingga limit maksimal pinjaman 500 juta. 

Baca Juga: Pinjaman KUR Mandiri 2024 Dibatasi 4 Kali untuk 4 Sektor Usaha, Sisanya Cuma Boleh 2 Kali, Ini Lengkapnya..

Nah untuk kedua jenis pinjaman KUR ini (KUR Mikro dan KUR Kecil) bunga pinjaman tergantung berapa kali debitur bersangkutan meminjam dana KUR. 

Untuk debitur yang baru pertama kali meminjam dana KUR, bunga pinjamannya adalah 6 persen efektif per tahun. 

Hanya saja, bunga 6 persen efektif per tahun itu tidak berlaku bagi debitur yang sudah berkali-kali meminjam dana KUR. 

Untuk pinjaman kedua akan diberlakukan suku bunga sebesar 7 persen, pinjaman ketiga 8 persen dan pinjaman keempat sebesar 9 persen efektif per tahun. 

Baca Juga: Jangan Terkecoh, Bunga Pinjaman KUR Mandiri 2024 Tidak Semuanya 3 Persen per Tahun, Ini Info Lengkapnya!

Berapa Kali Bisa Pinjam KUR Mandiri 2024?

Hitungan berapa kali bisa pinjam KUR Mandiri 2024 ini sangat bergantung pada jenis usaha apa yang menjadi agunan pokok atau menjadi objek yang dibiayai sebagai salah satu syarat pinjaman dana KUR. 

Untuk usaha produksi pertanian, perkebunan, perikanan dan peternakan, debitur bisa mengajukan pinjaman sebanyak 4 kali. 

Dengan ketentuan pinjaman KUR Mikro dan KUR Kecil bahwa untuk pinjaman kedua, ketiga dan keempat harus mempedomani ketentuan bunga pinjaman sebagaimana yang sudah dijelaskan mengenai suku bunga di atas. 

Baca Juga: Apakah Bisa Pinjam Uang Tanpa Jaminan di Bank Mandiri? Ini Tabel KUR Mandiri 2024 Pinjaman Tanpa Jaminan

Sedangkan untuk usaha diluar usaha produksi pertanian, perkebunan, perikanan dan peternakan, pinjaman KUR di Bank Mandiri dibatasi sebanyak 2 kali. 

Sektor Usaha Prioritas Dana KUR Mandiri 2024

Untuk diketahui pula, penyaluran KUR diprioritaskan pada Sektor Produksi meliputi sektor yang menambah jumlah barang dan/atau jasa. Sektor usaha tersebut meliputi: 

Baca Juga: Pengajuan KUR Mandiri 2024 Belum Bisa Online, Datang ke Mandiri Terdekat Ajukan Pinjaman! Ada 5 Jenis KUR 2024

  • Pertanian, perburuan dan kehutanan;
  • Kelautan dan perikanan;
  • Konstruksi;
  • Pertambangan garam rakyat;
  • Pariwisata;
  • Jasa produksi; dan/atau
  • Sektor produksi lainnya.

Demikian informasi terbaru tentang KUR Mandiri 2024. Semoga bermanfaat. ***

Editor: Ramadiandri

Tags

Terkini

Terpopuler