Pinjam Uang Maksimal 25 Juta Lewat Kredit Tanpa Agunan di Bank Sinarmas, Ketahui Persyaratan & Caranya diSini 

- 24 Juni 2024, 10:30 WIB
Program KUR TKI, Kredit tanpa agunan Bank Sinarmas pinjaman maksimal Rp 25 juta.
Program KUR TKI, Kredit tanpa agunan Bank Sinarmas pinjaman maksimal Rp 25 juta. /Nandai/NB

NANDAI - Berikut informasi solusi keuangan dengan cara kredit tanpa agunan, khusus bagi kamu yang tidak punya agunan/jaminan untuk pinjam uang di bank. Ketahui bahwa ada Kredit Tanpa Agunan di Bank Sinarmas. Sebelum mengajukan pinjaman, ada baiknya ketahui dahulu beberapa persyaratan pinjam uang di Bank Sinarmas.

Kredit Tanpa Agunan (KTA) di Bank Sinarmas yang kami sajikan informasinya kali ini dikenal dengan program Kredit Usaha Rakyat atau KUR Tenaga Kerja Indonesia. Limit pinjaman Kredit Tanpa Agunan KUR TKI ini maksimal Rp25 juta.

Bank Sinarmas menawarkan beberapa keuntungan yang bisa didapatkan dari Kredit tanpa agunan program KUR TKI diantaranya jangka waktu yang maksimal sesuai dengan jangka waktu kontrak kerja dan bunga mulai 0,4 persen flat/bulan untuk jenis pinjaman KUR serta 0,9 persen flat/bulan untuk non-KUR.

Baca Juga: Di Bank Sinarmas Bisa Pinjam Uang! Ada Pinjaman Tanpa Agunan, Maksimal Pinjaman 200 Juta

Kredit tanpa agunan yang diberikan kepada calon Tenaga Kerja Indonesia yang penggunaannya untuk mengganti biaya sejumlah pengurusan dokumen, pelatihan hingga pemberangkatan dan penempatan kerja di negara tujuan TKI.

Menarik bukan? Kerja ke luar negeri tanpa modal, bisa pinjam uang untuk modal awal di Bank Sinarmas. Jika tertarik, silakan simak persyaratan pinjam uang tanpa jaminan di bawah ini.

Persyaratan Pinjam Uang di Bank Sinarmas

Syarat pinjam uang di Bank Sinarmas dengan tanpa agunan/jaminan adalah sebagaimana berikut:

  1. Nasabah perorangan (WNI)
  2. Maksimal umur 18 tahun
  3. Fotocopy KTP
  4. Fotocopy KK
  5. Fotocopy Paspor yang masih berlaku
  6. Fotocopy Perjanjian Penempatan Kerja Antara TKI dan PPTKIS
  7. Fotocopy Perjanjian Kerja antara TKI dan majikan yang dikeluarkan oleh Kamar Dagang Ekonomi Indonesia KDEI/KJRI/KBRI di negara tempat bekerja
  8. Surat pengajuan ke lembaga keuangan
  9. Hasil BI Checking positif pada saat kredit di ajukan
  10. Formulir aplikasi KTA TKI yang sudah diisi lengkap dan ditandatangani oleh calon TKI.

Lantas, bagaimana cara mendaftar? berikut informasinya.

Cara Daftar KTA KUR TKI Bank Sinarmas

Bagi yang berminat dapat mendaftar atau melakukan pengajuan aplikasi di website Bank Sinarmas. Juga dapat langsung datang ke kantor cabang Bank Sinarmas terdekat dengan melampirkan dokumen syarat pengajuan sebagai debitur seperti yang sudah diuraikan di atas.

Halaman:

Editor: Akhmad Muzayyin Alfikri


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah