Syarat KUR Mandiri 2024 Tanpa Jaminan, Maksimal Pinjaman Rp100 Juta, Cek Simulasi Angsuran di Sini!

- 1 Juli 2024, 07:30 WIB
Syarat KUR Mandiri 2024 tanpa jaminan dan simulasi angsuran.
Syarat KUR Mandiri 2024 tanpa jaminan dan simulasi angsuran. /Nandai/NB

NANDAI - Mau pinjam KUR Mandiri 2024? Jika belum punya jaminan atau agunan tambahan, calon debitur dapat mengajukan pinjaman dengan plafon maksimal Rp100 juta. Ada 2 jenis pinjaman KUR untuk pelaku UMKM di Bank Mandiri yang tidak pakai jaminan, Super Mikro dengan plafon maksimal Rp10 juta dan Mikro dengan plafon diatas Rp10 juta maksimal Rp100 juta. Pengajuan kedua jenis KUR ini tidak harus ada jaminan. Apa saja persyaratan yang harus disiapkan? 

Syarat KUR Mandiri 2024 Tanpa Jaminan

Dikutip dari laman resmi Bank Mandiri, syarat KUR Mandiri tanpa jaminan adalah sebagai berikut: 

  • Warga Negara Indonesia (WNI) minimal usia 21 tahun atau sudah menikah
  • Memiliki usaha layak dan produktif yang sudah berjalan minimal selama 6 bulan
  • Usaha dibuktikan dengan dokumen administrasi berupa Surat Keterangan Usaha atau Nomor Induk Berusaha
  • Melampirkan fotokopi KTP Elektronik dan Kartu Keluarga 
  • Melampirkan fotokopi Surat atau Akta Nikah bagi calon penerima pinjaman yang sudah menikah
  • Mempunyai NPWP untuk pinjaman Rp50 juta ke atas

Dengan mempersiapkan dokumen persyaratan diatas, calon debitur dapat mengajukan pinjaman KUR Mandiri 2024 di Unit Mikro atau Kantor Cabang Bank Mandiri terdekat sesuai dengan domisili. 

Simulasi Angsuran

Sebagai gambaran pelaku UMKM yang berniat mengajukan pinjaman KUR Mandiri 2024 berikut ini kami lampirkan tabel KUR Mandiri dengan beberapa pilihan plafon pinjaman dan tenor: 

Tabel KUR Mandiri 2024 terbaru. Pinjaman Rp20 juta sampai dengan Rp50 juta.
Tabel KUR Mandiri 2024 terbaru. Pinjaman Rp20 juta sampai dengan Rp50 juta. NANDAI/NB

Itulah informasi syarat KUR Mandiri 2024 dilengkapi dengan simulasi angsuran yang kami kemas dalam tabel KUR Mandiri dengan suku bunga 6 persen efektif per tahun. Semoga bermanfaat. ***

Editor: Ramadiandri

Sumber: Bank Mandiri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah